Kamis, 02 Mei 2013

Beranda » Terpopuler - Dua Produk Baru Honda Raih Peningkatan Penjualan

Terpopuler - Dua Produk Baru Honda Raih Peningkatan Penjualan

INILAH.COM, Jakarta - Dua produk baru dari Honda, yakni New Freed dan All New Accord, mencatat hasil positif dengan meraih peningkatan penjualan di bulan April 2013.

New Honda Freed yang baru memperkenalkan model terbarunya pada 20 Maret 2013, terjual sebanyak 1.663 unit di bulan April 2013. Perolehan ini meningkat dibanding penjualan bulan sebelumnya yang terjual 1.096 unit.

Honda Freed tampaknya semakin diminati setelah mengalami penyegaran model dengan fitur yang lebih lengkap untuk semua variannya, antara lain AC Double Blower, Power Sliding Door untuk sisi penumpang sebelah kiri pada tipe S, serta Dual SRS Airbags yang kini tersedia untuk semua varian.

Sementara itu, All New Honda Accord juga mendapatkan respon yang baik dari konsumen Indonesia dengan terjual sebanyak 144 unit mobil dalam waktu 7 hari.

All New Honda Accord yang baru saja diluncurkan pada 25 April 2013 lalu, hadir dengan desain yang baru semakin mewah dilengkapi fitur-fitur yang diklaim memiliki teknologi terdepan dan terlengkap di kelasnya.

"Kami bersyukur bahwa produk-produk baru kami diterima dengan baik oleh konsumen. Penyegaran produk selalu kami lakukan untuk memenuhi kebutuhan dari konsumen dan juga menampilkan teknologi terbaru dari produk-produk Honda," ungkap Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor (HPM) di Jakarta, Kamis (2/5).

Produk-produk Honda lainnya juga menyumbangkan penjualan yang baik pada April lalu. New Honda Jazz masih mencatat penjualan tertinggi di antara produk Honda, yakni sebesar 1.921 unit di bulan April.

Sementara All New Honda CR-V terjual sebanyak 1.856 unit selama April 2013. Sedangkan di kelas city car, Honda Brio terjual sebanyak 297 unit dan Premium MPV Honda Odyssey memperoleh total penjualan sebanyak 39 unit di bulan lalu.

Pada segmen sedan, Honda Honda City yang terjual sebanyak 452 unit dan Honda Civic terjual sebanyak 264 unit di bulan April. Sedangkan untuk kelas high segment, mobil sport hybrid Honda CR-Z mencatat angka penjualan sebanyak 71 unit.

"Secara keseluruhan, Honda mencatat total penjualan mobil sebesar 6.707 unit sepanjang April 2013. Kami berharap tren penjualan yang positif ini akan terus konsisten ke bulan-bulan selanjutnya," pungkas Jonfis.


http://teknologi.inilah.com/read/detail/1985149/dua-produk-baru-honda-raih-peningkatan-penjualan