Minggu, 21 April 2013

Beranda » Ini Dia Tunggangan Para Bilioner

Ini Dia Tunggangan Para Bilioner

TEMPO.CO, Jakarta - Para bilioner dunia ini memiliki banyak duit untuk membeli mobil idaman hatinya yang paling sempurna. Tak hanya membeli mobilnya, bahkan saham pabrik mobil itu juga dibelinya. Contohnya Warren Buffett, pemilik Berkshire Hathaway, holding bisnis yang memiliki saham di raksasa mobil General Motors. Lalu, tunggangan apa yang dipilih dia dan para bilioner itu ? Berikut daftar yang dikumpulkan oleh BusinessInsider;

Carlos Slim Helu 
Menurut majalah Forbes, Carlos adalah orang terkaya di dunia. Taipan asal Meksiko ini sehari-harinya memakai Bentley Continental Flying Spur. Laba dari perusahaan telekomunikasinya sangat amat cukup untuk membeli mobil seharga US$ 300 ribu.

Bill Gates 
Pendiri Microsot ini memilih Porsche 959 Coupe. Mobil ini diproduksi terbatas, yakni hanya ada 230 unit di dunia. Harga mobil ini saat diluncurkan sebesar US$ 225 ribu. Kini, nilai mobil mewah itu lebih dari US$ 400 ribu.

Alice Walton
Walau merupakan wanita kedua terkaya di dunia, pewaris jaringan retail Wal-Mart ini memilih mobil sederhana, Ford F-150 King Ranch keluaran 2006. Harganya "hanya" sekitar US$ 40 ribu

Pangeran Alwaleed Bin Talal Al Saud
Anggota keluarga kerajaan Arab Saudi ini memilih Rolls-Royce Phantom. Versi paling murah mobil ini harganya US$ 246 ribu. Jika ingin versi yang paling mahal, harganya hampir dua kali lipatnya, yakni mencapai US$ 447 ribu.

Ingvard Kamprad


http://www.tempointeraktif.com/hg/prototype/2013/04/22/brk,20130422-474939,id.html