Tak hanya pria yang pandai menyembunyikan status, sebab kini banyak wanita pun pintar melakukannya. Tujuannya, untuk mencari hiburan di luar hubungan pernikahan.
Biasanya, mereka yang menipu pasangan ingin bisa terlepas dari kebosanan hubungan meski hanya dirasakan dalam batas waktu tertentu. Agar Anda tidak terjerat cinta pada wanita bersuami, simak beberapa sinyal yang mereka tunjukkan dan bisa menjadi tanda kuat. Berikut, seperti dirangkum Allwomanstalk.
Ogah berpegangan tangan di depan publik
Kedekatan dengan si dia sudah cukup intens, tapi ia selalu menolak berpegangan tangan di depan umum. Wajarkah menurut Anda? Bila hal ini terjadi, Anda pantas mencurigainya, juga penolakan lainnya yang selalu ia berikan pada setiap sikap manja Anda.
Tak pernah diundang ke rumahnya
Ya, ini bisa menjadi sebuah pertanda besar yang harus diselidiki, entah karena si dia malu dengan kondisi tempat tinggalnya atau ada alasan lain yang lebih kuat. Tanyakan padanya mengapa dia tidak pernah mengajak Anda datang ke rumahnya. Tanyakan juga apakah ia setidaknya bisa menunjukkan lokasi tempat tinggalnya. Perlu Anda ketahui, terkadang pada kencan pertama, wanita mau terbuka memberitahu di mana mereka tinggal.
Menetapkan waktu tertentu untuk dihubungi
Apakah menurut Anda ada yang tidak beres dengan jadwal kegiatannya sehari-hari? Contohnya, dia menegaskan bahwa tak bisa dihubungi saat siang hari, atau Anda tidak diizinkan untuk meneleponnya pada malam hari. Anda tidak diizinkan untuk menelepon dia kapan pun Anda mau. Pertanyaan besar pasti mulai bermunculan dalam hati Anda.
Mengubah topik pembicaraan ketika Anda bicara soal masa depan
Umumnya, setiap orang selalu berpikir bahwa berbicara tentang masa depan adalah sesuatu yang sangat menyenangkan. Namun, membahas masa depan dengan seorang wanita bersuami bisa jadi berbeda.
Anda patutu curiga bila kekasih hati mengubah topik percakapan mengenai masa depan, bahkan ia tak suka menceritakan keluarganya.
Dia mengaku hanya punya satu nomor telepon
Dia mengklaim bahwa hanya memiliki satu nomor telepon yang bisa dihubungi. Dia pun mengatakan tidak memiliki nomor telepon rumah dan tidak ada nomor telepon kantor yang bisa dihubungi. Sebuah pertanda aneh yang cukup membingungkan, bukan?
www.orde-baru.blogspot.com